Maher Zain, seorang Penyanyi dan pencipta lagu yang berasal dari Swedia kembali akan bertemu dengan para fans-nya di Indonesia melalui konser yang digelar dengan judul “Maher Zain Live in Concert: Indonesia Tour 2025”. Konser ini diselenggarakan oleh Rajamice, Color Asia Live, dan Media Internusa dan akan berlangsung di beberapa kota, termasuk Jakarta pada tanggal 9 November 2025 di Istora Senayan, GBK, Jakarta.